Selasa, 07 September 2021

Komjarkom

 Komjarkom Prodi Teknik Informatika Universitas Nahdlatul Ulama Sulawesi Tenggara




Komjarkom (Komunitas Jaringan Komputer) adalah satu kegiatan kemahasiswaan lingkup Program Studi Teknik Informatika Universitas Nahdlatul Ulama Sulawesi Tenggara yang dibimbing oleh Dosen. Kegiatan Komjarkom berupa pembelajaran dasar-dasar jaringan komputer hingga ke tahap atas. Kegiatan ini bisa diikuti oleh semua angkatan di Teknik Informatika Universitas Nahdlatul Ulama Sulawesi Tenggara. Disetiap kegiatannya akan dibimbing oleh mahasiswa yang sudah cukup paham atas bimbingan Dosen, suasana yang santai dan akrab ini membuat mahasiswa akan lebih mudah untuk saling bertukar pikiran.


  


Komjarkom dilaksanakan sekali dalam seminggu yakni setiap hari Senin bertempat di Kampus Universitas Nahdlatul Ulama Sulawesi Tenggara. Kegiatan ini diikuti -+ 80 mahasiswa dan 10 diantaranya sudah bisa menjadi ketua kelompok yang membimbing teman-temannya ketika kegiatan berlangsung.




Program Studi Teknik Informatika UNUSRA

Tidak ada komentar:

Posting Komentar